Posts

7 Aksesoris Kitchen Set dan Fungsinya

Kitchen set bukan lagi hal asing di zaman sekarang, tempat serangkaian perangkat multifungsi yang dapat menyimpan aneka peralatan dapur ini sudah banyak dijumpai. Istilah lain untuk menyebutnya adalah kabinet dapur, yang masih tergolong sebagai furnitur yang mendukung proses persiapan memasak, penyajian, hingga proses membersihkan peralatan.

Kitchen set terdiri dari banyak elemen yang bertujuan membuat fungsinya sebagai pendukung proses memasak hingga bersih-bersih alat dapur menjadi lebih sempurna. Untuk mengenal lebih jauh perangkat dapur ini, berikut adalah daftar aksesoris kitchen set beserta fungsinya.

1. Engsel Hidrolik / Engsel Sendok

Kitchen set atau kabinet dapur baru akan berfungsi maksimal ketika dirancang dengan aksesoris berupa engsel hidrolik. Engsel hidrolik ini juga dikenal dengan sebutan engsel sendok, yakni jenis engsel yang umum digunakan untuk desain kabinet, lemari, maupun kota penyimpanan lain yang bermodel tertutup.

Engsel hidrolik memiliki fungsi yang tidak jauh beda dari jenis engsel lainnya, yaitu sebagai penghubung atau penyambung dua material padat. Engsel ini terbagi menjadi dua tipe lagi, yakni engsel sendok lurus yang lebih sesuai bila dipasang pada kabinet overlay.

Sementara itu, engsel sendok 1/2 bengkok atau engsel sendok bengkok lebih tepat dipasang pada kabinet tipe inset. Jika tipe lurus pemasangannya dilakukan di bagian depan permukaan kabinet, maka tipe bengkok pemasangannya dilakukan di dalam bingkai kabinet.

2. Mounting Plate

Mounting plate merupakan salah satu aksesoris kitchen set yang masih menjadi bagian dari engsel. Tidak hanya pada kabinet dapur, mounting plate juga dapat digunakan untuk kabinet jenis lainnya, pintu, dan furnitur lain.

Mounting plate adalah bagian dari engsel yang menempel pada kayu dan gunanya yang paling utama adalah agar kabinet bisa terpasang pada bingkai dengan benar. Mounting plate juga diketahui sebagai bagian dari pegangan maupun kait pada kabinet.

3. Pull Plate

Pull plate adalah handle atau pegangan berupa tarikan pada kabinet. Untuk kabinet yang lebih kecil biasanya menggunakan knob biasa karena ukurannya yang kecil dan padat sangat dapat menyesuaikan.

Namun untuk kabinet lebih besar maupun laci penyimpanan alat makan, handle berupa pull plate lebih baik. Pull plate adalah handle yang dipasang khususnya pada kabinet bawah pada kitchen set dan cara menggunakannya agar kabinet terbuka hanya tinggal menariknya saja.

4. Door Knob

Door knob juga merupakan aksesoris kitchen set, khususnya untuk kabinet atas. Walau ada yang terbuat dari kayu maupun alumunium, door knob untuk kitchen set umumnya terbuat dari logam karena lebih cocok untuk tipe dapur tradisional, dapur modern abad pertengahan, dapur gaya transisi, hingga dapur bergaya tradisional.

5. Escutcheon

Escutcheon adalah ring kunci dengan dua bentuk tersedia yakni kotak dan bulat (dapat dipilih berdasarkan preferensi pengguna) yang kegunaan utamanya adalah sebagai penutup lubang silinder. Dengan lubang tersebut tertutup oleh escutcheon, maka kunci pintu terlihat lebih rapi.

6. Rail

Rail atau rel merupakan bagian dari drawer atau laci pada kabinet dapur. Aksesoris kitchen set satu ini ada pula yang tersedia dalam bentuk rel double track maupun rel tandem yang membuat gerakan laci saat menutup lebih terkendali dan tanpa terbanting keras.

7. Baut Breket

Baut breket adalah aksesoris kitchen set lainnya yang digunakan untuk memasang kabinet. Fungsi utama dari aksesoris ini adalah mengencangkan dan menjamin keamanan kabinet saat sudah terpasang.

Merek Dormakaba dan Dekkson menyediakan produk-produk aksesoris kitchen set terbaik dengan kualitas teruji yang dapat menjadi pilihan sesuai kebutuhan kabinet dapur.

6